Sepuluh wirausaha sosial beroleh undangan menawan dari Instellar dan IKEA Social Entrepreneurship. Undangan ini kembali dilakukan, adalah untuk bergabung dalam program akselerator gelombang kedua, I–SEA (Instellar – IKEA Social Entrepreneurship Accelerator). “IKEA Indonesia sangat mendukung inisiatif ini karena dapat mendorong para wirausaha sosial menuju perekonomian yang berkelanjutan, inklusif, dan adil untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dari kelompok […]
Perusahaan penyedia jasa dan layanan pengelolaan hotel terpadu Asia Tenggara terbesar di Indonesia, Archipelago, menyandangkan predikat pada tiket.com, Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, sebagai The Fastest Growing OTA.
Penghargaan ini merupakan testamen akan komitmen dan kerja keras tiket.com dalam mewujudkan komitmennya sebagai OTA dengan fokus customer centric di Indonesia dalam menghadirkan berbagai solusi wisata, termasuk rangkaian akomodasi bagi masyarakat terutama di tengah pandemi.
Hadir dalam sesi The 2022 Archipelago International Sales and Marketing Convention, Cisyelya Bunyamin, VP of Accommodations, tiket.com, menyoroti fenomena yang mendorong kinerja bisnis akomodasi. “Pandemi mengajarkan kita untuk menjadi lebih jeli dalam mencari berbagai solusi kreatif untuk terhindar dari kejenuhan aktivitas sehari-hari yang banyak dihabiskan di rumah. Itulah sebabnya sepanjang tahun 2021, kami melihat bahwa staycation menjadi kegiatan yang digemari masyarakat. Sebagai OTA dengan fokus customer centric, kami menyediakan berbagai rangkaian opsi akomodasi untuk masyarakat dalam menjalani staycation.”
“Kegiatan staycation yang makin digemari juga memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan tiket.com secara keseluruhan. Di tahun 2021, tiket.com berhasil mencetak performa bisnis lebih tinggi dari industri, di 2022 kami berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan yang lebih pesat,” lanjut Cisyelya.
Kinerja lini bisnis akomodasi di tiket.com sepanjang 2021 mencetak nilai gemilang dengan tumbuh sebesar 61%. Pertumbuhan tersebut didukung oleh tingkat booking hotel sebesar 55% serta Homes yang terdiri dari Villa & Apartment sebesar 230%. Saat ini tiket.com menunjukkan progress pertumbuhan bisnis yang positif, terutama melihat tingkat jumlah pemesanan yang meningkat sebesar 132% jika dibandingkan dengan masa sebelum pandemi.
Archipelago International juga memiliki kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan bisnis akomodasi di tiket.com. Sebagai informasi, jika dibandingkan dengan periode sebelum pandemi di 2019, Archipelago International mencetak pertumbuhan di 2021 untuk GBV sebesar 16%, room night sebesar 45% dan jumlah transaksi yang meningkat sebesar 75%. Itulah sebabnya Archipelago International dinobatkan sebagai The Most Performing Hotel Chain 2021 di tiket.com.
“Melihat potensi pariwisata di tahun 2022, kami merasa optimis bahwa pemulihan industri pariwisata telah di depan mata. Sebagai bagian dari komitmen tiket.com untuk memprioritaskan kebangkitan kembali pariwisata Indonesia, kami akan terus menjalin komunikasi dan kerjasama yang lebih luas dengan para pemangku kepentingan untuk dapat terus mengolah berbagai peluang pariwisata sekaligus menyambut kembalinya gairah pariwisata Indonesia, baik bagi para turis domestik maupun turis internasional, sehingga industri pariwisata Indonesia dapat terus tumbuh,” tutup Cisyelya.
Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan kepedulian keselamatan di jalan. Melalui Indonesia Road Safety Award (IRSA), Adira Insurance memberikan apresiasi kepada Kota dan Kabupaten yang memiliki penerapan tata kelola keselamatan jalan terbaik. IRSA digagas untuk menurunkan angka kecelakaan di Indonesia dan terus berupaya untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat, baik Pemerintahan, […]
Kalimat berisikan ajakan pada seluruh masyarakat di seluruh pelosok Negeri, terlebih millenials, betapa indahnya bila perbedaan tidak seharusnya menjadi penghalang. Namun sebaliknya, menjadi satu bentuk persatuan yang berujung positif. Ajakan ini jua selayaknya berkesinambungan didengungkan. Untuk tujuan itulah kiranya Smartfren berkolaborasi dengan FX dan Senimart menggelar kampanye bertajuk #Bedabisabersama dengan tema “Menuju Indonesia Unggul”. Gelar […]
Jakarta – Adalah aplikasi yang dikembangkan oleh PT.Global Pay Indonesia, Cashback, yang menawarkan instant rewards untuk berbagai transaksi gaya hidup masyarakat dalam menyambut bulan September, semakin agresif dengan berbagai penambahan merchant ternama untuk memanjakan penggunanya. Aplikasi yang mulai luncurkan pada Januari 2018, dan telah bekerjasama dengan lebih dari 600 merchant favorit baik F&B, kesehatan dan […]