News Hitz

60 Bintang Beasiswa “Fair & Lovely”

Pendidikan merupakan kunci sentral menghadapi perkembangan revolusi industri 4.0. Tidak terkecuali bagi para wanita Indonesia yang kini makin berdaya di segala bidang.

Tentu dari melihat fakta, pada 2017, 17,32% wanita menduduki kursi parlemen dan 46% berperan di kepemimpinan profesional. Selain itu, partisipasi angkatan kerja wanita Indonesia juga relatif stabil bahkan cenderung meningkat.  Agar peluang makin merata, ketersediaan akses ke pendidikan yang lebih tinggi menjadi penting sebagai bekal utama untuk meningkatkan kecakapan dan daya saing di era keterbukaan teknologi yang semakin menantang.

Berangkat dari sanalah, dan juga sejalan dengan tujuan mulia (purpose) untuk membuka akses pendidikan bagi wanita muda Indonesia,  Fair & Lovely, brand  perawatan kulit wajah wanita terbaik produksi PT Unilever Indonesia, Tbk. bekerja sama dengan Hoshizora Foundation kembali  menyelenggarakan “Fair & Lovely Bintang Beasiswa”.

Tentu patut diberi apresiasi, program memasuki tahun keempat milik  PT Unilever Indonesia, TbK. dengan  Hoshizora Foundation ini lebih lagi disempurnakan untuk mendukung para wanita muda berprestasi Indonesia memberdayakan diri di era revolusi industri 4.0. Dan tahun 2020 ini, total penerima beasiswa menjadi 60 orang, perluasan wilayah jangkauan dan program pendampingan baru yaitu kewirausahaan.

Guna  memperbesar dampak positif program serta memperluas akses pendidikan tanpa batas melalui pemanfaatan teknologi, tahun ini Fair & Lovely menghadirkan situs edukatif www.KelasBerbagiCerah.com platform sarana edukasi untuk  menginspirasi dan membangun kapasitas seluruh wanita Indonesia.

Lebih dari itu, juga membantu menyiapkan kemahiran dasar softskill dan hardskill seluruh wanita muda Indonesia agar mereka mampu menunjukkan diri di tengah persaingan ketat saat ini.

 

Demikian dijelaskan oleh Amaryllis Esti selaku Head of Marketing Skin Care Category PT Unilever Indonesia, Tbk.  di acara diskusi  interaktif mengenai program “Fair & Lovely Bintang Beasiswa”,  bertempat di  Bale Nusa Restaurant, Kebayoran Baru – Jakarta Selatan, pada Jumat, 24 Januari 2020.

Amaryllis Esti menambahkan,”Selama tiga tahun terakhir kami selalu mendapatkan sambutan luar biasa dari para wanita muda berprestasi di berbagai wilayah Indonesia yang ingin berkembang dan mengejar impian mereka. Bahkan kami menerima hingga 40.000 pendaftar tahun lalu.”

Di acara yang dihadiri Jessica Milla, Selebriti dan Brand Ambassador Fair & Lovely, dan  Shelyana Wulandari, penerima ‘Fair & Lovely Bintang Beasiswa Batch 3” berasal dari Wonogiri, Jawa Tengah,  Project Manager Hoshizora Foundation Lintang Gustika menyampaikan  fakta menarik bahwa wanita sudah semakin berdaya.

Katanya,“Peranan wanita sebagai aset sumber daya manusia yang tak kalah unggul kini makin terlihat. Hal ini terbukti dalam riset Women in Business 2019 yang menyebutkan di wilayah ASEAN, termasuk Indonesia, 94% perusahaan memiliki setidaknya satu wanita pada posisi kepemimpinan yang strategis. Selain itu, partisipasi angkatan kerja wanita Indonesia pun relatif stabil dan cenderung meningkat mencapai 55,50% di awal 2019,” ujarnya.

Maka agar kesempatan bagi para wanita muda dalam  menunjukkan peranannya makin merata, akses terhadap pendidikan yang lebih tinggi di Indonesia menjadi penting karena pendidikan merupakan bekal utama di tengah tuntutan era disruptif teknologi yang makin menantang.

 

[]Anissa Syaini

Photo :  Dok. Alchemy Creative Communcation

 

Photo Utama  (ki-ka):

Amaryllis Esti Wijono,  Head of Marketing Skin Care Category PT Unilever Indonesia, Tbk. – Jessica Mila, Brand Ambassador Fair & Lovely – Shelyana  Wulandar –  Lintang Gustika, Project Manager Hoshizora Foundation

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *