Untuk memenuhi beragam kebutuhan cetak banyak, murah dan berkualitas, Canon melalui pt. Datascrip sebagai authorized distributor-nya di Indonesia, kembali hadirkan generasi terbaru PIXMA Ink Efficient G–series, yaitu printer dengan sistem tangki tinta yang bisa diisi ulang.
Dikatakan menarik dari 3 printer PIXMA Ink Efficient : G6070, G5070 dan GM2070, — tentu — selain didesain lebih ringkas, memiliki banyak fitur unggulan, seperti kapasitas baki penyimpanan kertas yang besar, teknologi cetak dua sisi secara otomatis, hingga mendukung koneksi melalui jaringan.
Dipastikan, printer terbaru PIXMA serie G, begitu idealnya menunjang kegiatan dan kelancaran pelaku bisnis kecil dan menengah dalam menjalankan usahanya. Juga, kantor yang memiliki kebutuhan cetak dalam volume besar.
Demikian disampaikan Monica Aryasetiawan, Senior Division Manager of Canon Consumer System Product Division pt. Datascrip, pada peluncuran printer PIXMA seri G, bertempat di Jakarta, penghujunh=g bulan Juni 2019 lalu.
Monica Aryasetiawan menambahkan,“Jika hanya untuk kebutuhan cetak dokumen hitam putih bisa memilih PIXMA GM2070, namun jika ingin printer multifungsi yang bisa scan dan copy, PIXMA G6070 bisa menjadi solusinya. Sistem tangki tinta isi ulang telah disempurnakan dengan memperbarui desain botol tinta serta meningkatkan kualitas tinta pigmen hitam untuk menghasilkan kualitas cetak yang sempurna.”
Ketiga printer PIXMA Ink Efficient G-series ini memiliki tangki tinta isi ulang yang terintegrasi dalam bodi printer sehingga bentuknya lebih ringkas. Desain tangki tinta yang menghadap ke depan dan dilengkapi jendela tembus pandang memberikan kemudahan pengguna untuk melihat tinta yang tersisa secara langsung.
Kualitas formula pigmen tinta hitam juga lebih baik, yang memberikan kepadatan optik lebih tinggi pada saat mencetak di atas kertas biasa. Kontras yang dihasilkan luar biasa sehingga cetakan berupa teks dan garis dapat terlihat lebih tajam dan jelas.
[]Anggita