New Trendz

Headset Ciptakan Pengalaman Mengesankan

Jakarta, 1 September 2018 – Headset dari Acer satu ini digolongkan sebagai Windows Mixed Reality pertama dan headset  Virtual Reality pertama yang menampilkan desain yang dapat dilepas, teknologi pipa suara built-in yang dipatenkan, dan teknologi penyesuaian Interupillary Distance (IPD)

Acer OJO 500, memiliki ragam kelebihan. Dimulai dari desain unik yang dapat dilepas pada headset,  sehingga mudah dibersihkan dan cocok untuk multiple users (keluarga dan teman, atau dalam lingkungan bisnis). Beriring ketersediaan  hard head strap atau soft head strap yang bisa dicuci.

Untuk sistem audio,  terintegrasi memfokuskan suara di telinga, sehingga mengeliminasi keperluan akan headphone.

Melekatnya teknologi IPD yang dipatenkan memastikan tampilan diatur pada jarak optimal dari mata pemakai. Rinaciannya, untuk kejelasan maksimal, Acer OJO 500 menyertakan interpupillary distance (IPD) internal dan aplikasi smartphone yang dipatenkan untuk mengukur jarak IPD (celah antara pupil mata dan layar). Aplikasi pengukuran IPD yang dibantu perangkat lunak, Acer IPD Meter, bersama dengan perangkat lunak Indikator IPD Acer, sehingga memungkinkan pemakai memodifikasi jarak untuk gambar yang lebih tajam, lebih jernih, dan pengalaman yang lebih menyenangkan.

Dua layar LCD 2,89 inci menghadirkan bidang pandang seluas 100 derajat dan menghasilkan resolusi 2880 x 1440. Tingkat refresh rate mencapai 90 Hz untuk memberikan gambar yang jelas dan realistis untuk pengalaman mixed reality yang imersif.

Kian menarik saja headset Acer OJO 500, ini  berunsur mudah diatur dengan fitur inside-out tracking dan pelacakan posisi secara bebas hingga 6 derajat.

Dengan ragam kelebihannya, bahkan pelanggan komersial dapat mempersonalisasi headset dengan logo atau warna perusahaan di bagian depan.

“Acer OJO 500 membawa beberapa fitur terbaru yang signifikan di kelas headset Windows Mixed Reality,” kata Andrew Chuang, General Manager, Presence Computing, IT Products Business, Acer Inc.

Andrew Chuang melanjutkan keterangannya,“Kami telah meningkatkan pengalaman pengguna dengan teknologi visual dan audio yang inovatif serta membuat headset lebih nyaman dan mudah digunakan.”

Acer OJO 500 hadir dalam konfigurasi opsional yang mencakup dua pengendali gerak Bluetooth yang dapat disinkronkan dengan headset; tombol Windows 10, touchpad, dan tombol ambil untuk memungkinkan pengguna berinteraksi dengan objek digital dalam permainan.

Chiky

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *